DWP Teluk Bintuni Adakan Seminar di Bintuni, Anjang Kasih di Tuhiba dan Ibadah Natal di Tembuni

Senin, 6 Desember 2021

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Bintuni (KADATE) – Dharma Wanita Persatuan (DWP) Kabupaten Teluk Bintuni baru saja menggandeng Dinas Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak, dan Keluarga Berencana setempat menyelenggarakan kegiatan seminar dengan tema “Peran dan Dukungan Istri ASN di Era Digital”.

Kegiatan seminar ini dilangsungkan dua hari, tanggal 2 – 3 Desember 2021 di WCC Sisar Matiti. Narasumber Kegiatan adalah Ibu Bernadetta Esti yang bekerja sebagai content creator di Kompas-Gramedia, Jakarta.
Tanpa berselang hari, pada tanggal 4 Desember 2021, DWP Teluk Bintuni melakukan kegiatan anjang kasih dan ibadah Natal di Distrik Tuhiba dan Distrik Tembuni.

Masih dalam rangkaian HUT DWP Ke-22, Majelis Taklim Miftahul Janna yang diketuai oleh Ny. Sadfa Irwansyah menyerahkan bingkisan dan sedekah jariah di Masjid Nurul Himah, Kampung Tuhiba Distrik Tuhiba.

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

Ny. Sadfa Irwansyah menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan kegiatan rutin yang diselenggarakan oleh DWP Teluk Bintuni tiap tahunnya. Hadir pula dalam kegiatan ini, Ny. Ngatini Kokop yang adalah penasehat DWP Kabupaten Teluk Bintuni.

Setelah kegiatan di Distrik Tuhiba, rombongan dengan puluhan mobil double gardan ini bergerak ke Distrik Tembuni. Iring-iringan mobil nampak semarak dengan pawai sinterklas dari GKI Pniel SP 4. Sesampainya di GKI Sion Tuhiba, dilangsungkan ibadah Natal Oikumene dengan pembawa firman ibu Pendeta Malaganda.

Ny. Jane Fimbay Awak menyampaikan, “Natal kali ini sangat mengesankan, karena Firman Tuhan yang disampaikan dikemas dengan sangat menarik.

Selain pemasangan Lilin Natal, perayaan Natal disemarakkan pula dengan vocal group dan fragmen drama yang diinisiasi oleh pengurus dan anggota DWP lintas instansi. Selain itu, lebih dari 10 Ketua DWP instansi atau SKPD hadir dan menunjukkan teladan yang baik bagi anggotanya. Toleransi antar umat beragama harus selalu diwujudkan.”

Ny. Jane Awak mengucapkan terima kasih pada segenap jemaat di GKI Sion Tembuni yang telah menyambut rombongan DWP dengan penuh sukacita. Ungkapan terima kasih juga dilanjutkan dengan pemberian bantuan berupa alat ibadah, perlengkapan ibadah dalam ruangan dan bingkisan untuk tokoh agama yang ada di Tembuni.

Setelahnya, dilanjutkan dengan penyerahan bingkisan anak-anak yang dibagikan langsung oleh Sinterklas, Peri Natal dan beberapa badut yang membuat anak-anak di Tembuni bergembira.

“Indahnya perbedaan, perbedaan yang membuat kami satu, perbedaan yang membuat kami berkolaborasi, perbedaan membuat kami menyatu dalam satu wadah organisasi Dharma Wanita Persatuan Kabupaten Teluk Bintuni.” Ungkap Sekretaris DWP, Ny Suti Pandu dalam laman media sosialnya. (***/Azrul)

Berita Terkait

Ipda Kandaso Pasindane: Pelayanan SKCK berjalan lancar
Yance Sesa: Kami Orang Tua perlu memberikan dorongan belajar bahasa inggris kepada anak anak
Gereja Katolik Paroki St. Paskalis Manimeri gelar musyawarah umat ke satu
Polda Papua Barat imbau Buruh rayakan May Day 2025: “damai dan tertib”
KPU Teluk Bintuni kembalikan Rp. 2 miliar lebih dana hibah Pilkada 2024 yang tak terpakai 
Kunker ke Teluk Bintuni, Bupati Yohanis Manibuy sambut hangat Kajati Papua Barat
Tantangan berat personel Brimob dalam upaya pencarian IPTU Tomi Marbun
Bupati Yohanis Manibuy – wakil Bupati Joko Lingara disambut meriah di negeri “sisar matiti”

Berita Terkait

Rabu, 14 Mei 2025 - 19:02

Ipda Kandaso Pasindane: Pelayanan SKCK berjalan lancar

Minggu, 11 Mei 2025 - 16:38

Yance Sesa: Kami Orang Tua perlu memberikan dorongan belajar bahasa inggris kepada anak anak

Sabtu, 10 Mei 2025 - 18:09

Gereja Katolik Paroki St. Paskalis Manimeri gelar musyawarah umat ke satu

Rabu, 30 April 2025 - 22:44

Polda Papua Barat imbau Buruh rayakan May Day 2025: “damai dan tertib”

Rabu, 30 April 2025 - 21:25

KPU Teluk Bintuni kembalikan Rp. 2 miliar lebih dana hibah Pilkada 2024 yang tak terpakai 

Rabu, 30 April 2025 - 13:18

Kunker ke Teluk Bintuni, Bupati Yohanis Manibuy sambut hangat Kajati Papua Barat

Rabu, 30 April 2025 - 05:28

Tantangan berat personel Brimob dalam upaya pencarian IPTU Tomi Marbun

Selasa, 4 Maret 2025 - 11:33

Bupati Yohanis Manibuy – wakil Bupati Joko Lingara disambut meriah di negeri “sisar matiti”

Berita Terbaru

RocketplayRocketplay casinoCasibom GirişJojobet GirişCasibom Giriş GüncelCasibom Giriş AdresiCandySpinzDafabet AppJeetwinRedbet SverigeViggoslotsCrazyBuzzer casinoCasibomJettbetKmsauto DownloadKmspico ActivatorSweet BonanzaCrazy TimeCrazy Time AppPlinko AppSugar rush