BINTUNI, kadatebintuni.com ~ Persatuan Wartawan Indonesi (PWI), sebuah wadah profesi jurnalis akan segera dibentuk di kabupaten Teluk Bintuni.
Maka, pada Selasa, tanggal 5 Februari 2019, diadakan pertemuan rapat pembentukan Panitia pelaksana (Panpel) untuk mensukseskan Konferensi I PWI Teluk Bintuni yang akan di gelar dalam waktu dekat.
Karateker PWI Teluk Bintuni, Haiser Situmorang, yang memimpin jalannya rapat, menjelaskan, Konferensi I Pembentukan PWI akan segera dilaksanakan. “Rapat membentuk susunan panitia, dan akan ditindak lanjuti untuk mensukseskan gelaran Konferensi. Konferensi yang akan membentuk PWI di Kabupaten ini, sekaligus memilih, dan melantik Ketua dan pengurus.
ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT
Selain itu, PWI yang sebagai jembatan secara langsung profesi Jurnalistik di Kabupaten ini, dengan PWI dan Dewan Pers di Pusat akan menjadi sebuah sejarah titik balik profesi jurnalistik khususnya di Kabupaten Teluk Bintuni,” tungkasnya.
Dari pantuan media ini, hasil rapat menghasilkan Dewan penasehat, Dominggus Pattikawa, dan Muris Muhammad Manuama, penanggung jawab Haiser Situmorang, sedangkan ketua terpilih dalam susunan Panitia, Fidelis Wiran, sekretaris Wawan Gunawan, Bendahara Rohmat, dan Koordinator Acara, M. Saleh Wadjo, perlengkapan Satya Lencana, Konsumsi Dina Rianti, Pubdekdok Lambocks Manulang dan masing-masing anggota.
Forum Jurnalis Bintuni (FJB), wadah organisasi yang telah dibentuk secara lokal di Bintuni selama ini, rencananya akan di lebur menjadi PWI ini. [Baim]