Tunjuk Pengurus Inti, Kerukunan Keluarga Besar Seram Bagian Timur Teluk Bintuni Segera Selenggarakan Raker

Sabtu, 19 Januari 2019

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy


BINTUNI, kadatebintuni.com ~ Indonesia yang terdiri dari berbagai suku dan budaya menjadi sebuah ciri khas, negara multikultularisme ini terhampar dari ujung timur hingga ujung barat Nusantara. Kerukunan dan ikatan dibentuk sebagai wadah mempersatukan suku-suku tersebut.

Di Bintuni kabupaten Teluk Bintuni pada hari Sabtu 19 Januari 2019, pukul 16.00 WIT, Suku Seram Bagian Timur yang berada di kabupaten ini juga mencanangkan pembentukan “Kerukunan Keluarga Besar Seram Bagian Timur (KKB-SBT)”sebagai wadah untuk mempersatukan Suku Seram Bagian Timur, khususnya di Teluk Bintuni.

Ketua Umum Terpilih, M. Syaiful Killian menjelaskan bahwa pembentukan KKB-SBT bertujuan demi kepentingan sosial. Dimana kerukunan harus secepatnya disahkan, agar selain diakui suku seram juga dapat termanajamen dengan baik.

“Kami selalu berupaya di tiap kesempatan, untuk membentuk Kerukunan kekeluargaan, namun tak dapat dipungkiri, selalu belum dapat terpatenkan, karena berbagai hal.

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

Namun, ditahun ini semoga dengan adanya Rapat Kerja (Raker), maka secepatnya akan terbentuk dan disahkan secara langsung. Agar keberadaan kita di Teluk Bintuni, juga mendapat pengakuan dari segenap masyarakat,” ujar Syaiful Killian yang juga merupakan Kepala Dinas Lingkungan Hidup, dan Pertanahan di Teluk Bintuni itu.

Di kesempatan itu, anggota KKB-SBT juga bermusayawarah, dan memilih susunan pengurus inti, yang kedepannya akan disahkan dalam Raker, diantaranya, M.Syaiful Killian, sebagai Ketua Umum Terpilih, Suleman Rumwokas sebagai Wakil Ketua I, Arobi Maswatu, sebagai Wakil ketua II, M. Saleh Wadjo, sebagai Sekretaris Umum, Imran Kelseul sebagai Wakil Sekretaris, Sophia Tokomadoran, sebagai Bendahara Umum, dan Wati Mokan sebagai Wakil Bendahara.

Penunjukan pengurus inti ini juga merupakan kelanjutan atas revisi kepengurusan bayangan pada pertemuan sebelumnya, yang juga dipatenkan di depan Anggota KKB-SBT, Kabupaten Teluk Bintuni.

Sementara itu,Wakil Ketua I, Suleman Rumwokas, menyampaikan, bahwa langkah-langkah konkret akan segera diambil. “Kami akan bentuk Bagian-bagian dan juga Koordinator Perwakilan di tiap-tiap Daerah se kabupaten Teluk Bintuni, karena masyarakat Seram Bagian Timur, bukan hanya di Distrik Bintuni, dan sekitarnya. Namun, di daerah pesisir, seperti Onar, dan Tofoi juga terdapat masyarakat Seram yang kedepannya tetap akan di akomodir,” pungkasnya. [Baim]

Berita Terkait

Bupati Yohanis Manibuy – wakil Bupati Joko Lingara disambut meriah di negeri “sisar matiti”
Pilkada 2024, Kapolres AKBP Choirudin Wahid: situasi aman dan kondusif, Bintuni keluar dari “zona merah”
Terkait kesejahteraan Guru, Henry Kapuangan: “akan ada tambahan penghasil, setelah terbit Perbup”
Polres – Bhayangkari Teluk Bintuni hadirkan program pekarangan pangan lestari, “melepas bibit ikan lele di kolam”
Siswa SMKN 1 Bintuni ikut sertifikasi kompetensi, Henry Kapuangan harapkan yang terbaik
Kirim 2 guru ke SD Obo Distrik Kuri, Henry Kapuangan: “Saya janjikan satu bulan, ternyata 2 minggu sudah bisa”
Teluk Bintuni “dipangkas” anggaran 135 milyar rupiah, Matret Kokop: gunakan anggaran efektif dan efisien
Anggota DPR Papua Barat Dantopan Sarungallo “Reses” Serap Aspirasi di Teluk Bintuni

Berita Terkait

Selasa, 4 Maret 2025 - 11:33

Bupati Yohanis Manibuy – wakil Bupati Joko Lingara disambut meriah di negeri “sisar matiti”

Senin, 24 Februari 2025 - 16:03

Pilkada 2024, Kapolres AKBP Choirudin Wahid: situasi aman dan kondusif, Bintuni keluar dari “zona merah”

Senin, 24 Februari 2025 - 15:52

Terkait kesejahteraan Guru, Henry Kapuangan: “akan ada tambahan penghasil, setelah terbit Perbup”

Senin, 24 Februari 2025 - 15:23

Polres – Bhayangkari Teluk Bintuni hadirkan program pekarangan pangan lestari, “melepas bibit ikan lele di kolam”

Senin, 24 Februari 2025 - 14:58

Siswa SMKN 1 Bintuni ikut sertifikasi kompetensi, Henry Kapuangan harapkan yang terbaik

Kamis, 20 Februari 2025 - 22:58

Kirim 2 guru ke SD Obo Distrik Kuri, Henry Kapuangan: “Saya janjikan satu bulan, ternyata 2 minggu sudah bisa”

Jumat, 14 Februari 2025 - 15:28

Teluk Bintuni “dipangkas” anggaran 135 milyar rupiah, Matret Kokop: gunakan anggaran efektif dan efisien

Selasa, 12 November 2024 - 00:49

Anggota DPR Papua Barat Dantopan Sarungallo “Reses” Serap Aspirasi di Teluk Bintuni

Berita Terbaru