Partai PERINDO Bintuni Resmi Daftarkan 20 Bacaleg ke KPU

Selasa, 17 Juli 2018

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

BINTUNI, kadatebintuni.com ~ Pengurus, kader dan simpatisan partai PERINDO di kabupaten Teluk Bintuni telah secara resmi mengantarkan para bakal calon legislatif (Bacaleg) yang maju pada Pemilu 2019 untuk mendaftar ke Komisi Pemilihan Umum (KPU).

Dengan konvoi kendaraan 50-an roda dua, 42 mobil serta truk dengan pengawalan mobil Lantas Polres dari Sekretariat di Tahiti, melewati jalan utama sampat tiba di KPU. Lalu dilakukan penyerahan berkas dokumen para Bacaleg di serahkan oleh ketua DPD Partai PERINDO Edison Orocomna, SPAK SH MM didampingi sekretaris Muhlis Sampe diterima ketua KPU Ahmad Subuh Refideso yang didampingi tiga komisioner, serta Plt. Sekretaris KPU, Selasa (17/7).

Setelah diteliti secara seksama kelengkapan dokument yang memenuhi 5 unsur, maka ketua KPU Ahmad Subuh Refideso menyerahkan bukti penerimaan yang diterima ketua partai PERINDO Edison Orocomna.

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

Partai PERINDO merupakan partai kelima yang telah mendaftarkan para Bacaleg ke KPU, dan untuk hari terakhir pendaftaran Perindo termasuk partai ketiga yang mendaftar tadi.

Ketua DPD Partai PERINDO Teluk Bintuni, Edison Orocomna setelah pendaftaran menyatakan sangat bersyukur pada Tuhan, karena meski PERINDO termasuk partai baru di daerah ini namun dapat melakukan persiapan dengan baik sampai pendaftaran.

Dikatakan, para Bacaleg dari Partai Perindo dipastikan tak memiliki KTP ganda, ada terlibat dalam kepengurusan partai lain. Atau istilahnya lompat pagar gabung dengan Perindo.

“Puji Tuhan, hari ini kami partai Perindo telah mendaftarkan ke-20 orang bakal calon anggota Dewan yang akan maju di tiga daerah pemilihan di kabupaten Teluk Bintuni pada Pemilu 2019. Kalau ada berkas yg kurang yg dikembalikan akan kita lengkapi. Tapi saya yakin semua sudah lengkap,” ungkap Edison, mantan Politisi Partai Golkar Teluk Bintuni itu.

Dikatakan pula bahwa setelah melakukan pendaftaran, akan dilanjutkan dengan melakukan sosialisasi agar lebih dikenal publik paran Calon Anggota Dewan yang diusung partai Perindo dengan nomor urut 9 itu.

Ditambahkan, saat pendaftaran tadi hadir bersama bakal calon Anggota DPRD Provinsi Papua Barat untul Daerah Pemilihan 5 yang meliputi Teluk Bintuni, Teluk Wondama, Fakfak dan Kaimana Daniel Asmorom SH MM.

“Bapak Daniel Asmorom yang maju DPRD Provinsi Papua Barat lewat Perindo, dan kader simpatisan yang telah ikut ke KPU tadi, kami sampaikan terima kasih. Terima kasih juga dengan pihak-pihak yang telah membantu air minum, makanan dan kendaraan sehingga semua berjalan lancar,” tandasnya. [Daniel MD]

Berita Terkait

Ratusan masyarakat Babo ikut kampanye Robert Manibuy – Ali Ibrahim Bauw, Zainal Naury: “ROMA pemimpin yang merakyat”
Roberth Manibuy – Ali Ibrahim Bauw disambut hangat dalam kunjungan perdana ke Babo
Hengki Manibuy Ditunjuk “ROMA” jadi Ketua Tim Pemenangan: Berjuang untuk Menang Pilkada Teluk Bintuni 2024
Karakter Politik Spei Yan Bidana Membawa Perubahan Besar di Pegunungan Bintang
KPU luncurkan tahapan Pilkada Bupati dan Wakil Bupati Teluk Bintuni : “di hari Sabtu 27 Juli 2024”
Pengumuman KPU Teluk Bintuni Tentang Daftar Calon Tetap (DCT) DPRD Kabupaten Teluk Bintuni 2024
Pengumuman KPU Teluk Bintuni Tentang Daftar Calon Sementara Calon DPRD Kabupaten Teluk Bintuni
Dikawal ribuan simpatisan, berkas Bacaleg dinyatakan lengkap, Yohanis Manibuy: Golkar Bintuni siap hadapi Pileg 2024

Berita Terkait

Jumat, 1 November 2024 - 15:17

Ratusan masyarakat Babo ikut kampanye Robert Manibuy – Ali Ibrahim Bauw, Zainal Naury: “ROMA pemimpin yang merakyat”

Minggu, 15 September 2024 - 14:50

Roberth Manibuy – Ali Ibrahim Bauw disambut hangat dalam kunjungan perdana ke Babo

Jumat, 13 September 2024 - 15:07

Hengki Manibuy Ditunjuk “ROMA” jadi Ketua Tim Pemenangan: Berjuang untuk Menang Pilkada Teluk Bintuni 2024

Sabtu, 31 Agustus 2024 - 05:26

Karakter Politik Spei Yan Bidana Membawa Perubahan Besar di Pegunungan Bintang

Rabu, 24 Juli 2024 - 15:05

KPU luncurkan tahapan Pilkada Bupati dan Wakil Bupati Teluk Bintuni : “di hari Sabtu 27 Juli 2024”

Jumat, 3 November 2023 - 19:56

Pengumuman KPU Teluk Bintuni Tentang Daftar Calon Tetap (DCT) DPRD Kabupaten Teluk Bintuni 2024

Rabu, 16 Agustus 2023 - 13:04

Pengumuman KPU Teluk Bintuni Tentang Daftar Calon Sementara Calon DPRD Kabupaten Teluk Bintuni

Sabtu, 13 Mei 2023 - 01:42

Dikawal ribuan simpatisan, berkas Bacaleg dinyatakan lengkap, Yohanis Manibuy: Golkar Bintuni siap hadapi Pileg 2024

Berita Terbaru